Article Detail

Lomba Sekolah Sehat 2018

Kamis, 13 September 2018 SD Tarakanita Bumijo menerima kunjungan tim juri lomba sekolah sehat tingkat Kota Yogyakarta tahun 2018. Tim juri yang hadir antara lain dari unsur dinas pendidikan, tim kesehatan kota, PMI, tim PKK dan pihak terkait lainnya. Sedangkan dalam kesempatan tersebut hadir pula tim Ketua Pembina UKS Bapak Camat Kecamatan Jetis beserta tim puskesmas, TNI- Polri, KUA Jetis, Kelurahan Bumijo serta pengurus kampung Bumijo. Tim Juri beserta tim diterima di aula SD Tarakanita Bumijo yang selanjutnya dipaparkan tentang profil sekolah dan program UKS. Selanjutnya para tamu juga disuguhi pertunjukan gerak dan lagu dari anak-anak tentang Pilah Sampah dan Jingle Tarakanita. Dalam melaksanakan penilaian, tim juri berkeliling langsung di seluruh area dan juga wawancara dengan warga sekolah antara lain : guru UKS, penjaja kantin, dokter kecil, guru perpustakaan dan sebagainya. Pada akhir kegiatan disampaikan evaluasi secara umum terhadap hasil penilaian. Akhirnya pada tanggal 17 September 2018 SD Tarakanita Bumijo dinyatakan lolos mewakili Kota Yogyakarta menuju lomba LSS tingkat propinsi. Terimakasih atas dukungan dan kerjasama semua pihak yang terlibat dan mohon dukungan untuk tingkat selanjutnya.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment