Article Detail

Outbond dan Tracking Sungai Kelas 4 dan 5

Jumat 18 Mei 2018 putra-putri kelas 4 dan 5 SD Tarakanita Bumijo mengikuti kegiatan outbond dan tracking sungai. Kegiatan dilaksanakan di desa wisata “ Dewi Pule “ Pulesari Donokerto Turi Sleman. Berangkat dari SD Tarakanita Bumijo pukul 7.30 sampai lokasi sekitar pukul 08.30. Di lokasi acara diawali dengan kegiatan fun game dan outbond.  Anak-anak yang berjumlah 266 sangat senang dan antusias mengikuti kegiatan. Dalam kegiatan ini anak-anak diajak untuk bermain konsentrasi, senam, kekompakan, dan membangun kerjasama kelompok. Pukul 11.30 anak-anak beristirahat makan siang sambil mengerjakan tugas bersama kelompok masing-masing. Tugas yang diberikan merupakan tugas sekolah yang berkiatan dengan wawasan kebangsaan dan juga kepramukaan. Waktu yang dinantikan anak-anak telah tiba, tepat pukul 12.30 kakak-kakak mengajak seluruh siswa untuk mengikuti kegiatan tracking sungai. Kegiatan susur sungai disertai 8 tantangan yang harus dilalui. Banyak hal menarik dan menantang dalam kegiatan ini antara lain saat : meniti jembatan goyang, meniti bambu, panjat tebing sungai, spider web, dan tantangan lainnya. Walaupun sempat diguyur hujan lebat, anak-anak tetap semangat dan antusias untuk menyelesaikan semua tantangan dan rintangan. Semoga melalui kegiatan ini, anak-anak semakin memiliki semangat kerjasama, kekompakan, survival, sportifitas, saling menolong. Salam Tarakanita ! Buka gallery foto , facebook, dan youtube SD Tarakanita Bumijo untuk foto-foto dan video kegiatan.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment