Article Detail
Pembelajaran Luar Sekolah ke Agrowisata Bhumi Merapi, Fun Farming
Sepenggal lagu sederhana kreasi dari guru paralel kelas 5 SD Tarakanita Bumijo I dilantunkan bersama-sama di aula sekolah untuk mengiringi langkah anak-anak menuju lokasi PLS ke Agrowisata Bhumi Merapi pada hari Kamis, 11 Oktober 2018. Kegiatan PLS kelas 5 dilaksanakan pada pukul 07.00 – 14.00 WIB. Banyak kegiatan yang dilakukan sehingga menambah pengetahuan anak-anak tentang flora dan fauna serta pemanfaatnnya. Dalam kegiatan PLS ini, para siswa dibagi menjadi 6 kelompok. Setiap kelompok didampingi oleh 2 pemandu dan 1 guru pendamping. Pemandu kelompok bertugas memberikan penjelasan tentang nama, asal, jenis makanan hewan, serta cara pemeliharaannya. Tidak hanya itu saja, anak-anak pun belajar menanam tanaman cabai, menanam hidroponik, memberi makan kambing, memerah susu, bermain dengan hewan yang sudah jinak, dan yang lebih menarik adalah pemanfaatan kotoran hewan yang diolah menjadi biogas. Biogas tersebut digunakan untuk demonstrasi menggoreng krupuk. Begitu selesai digoreng anak-anak pun menikmati kerupuk tadi. Kegiatan PLS diakhiri dengan mengerjakan LKS. Ekspresi kegembiraan dan penuh semangat tercermin dalam diri anak-anak, meskipun harus menantang teriknya matahari. Kecintaan pada flora fauna akan tumbuh dalam diri mereka melalui hal-hal kecil yang telah dilakukan dalam kebersamaan dengan teman-temannya. (Ms-Anna)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment