Article Detail
Pengenalan Lingkungan Sekolah kelas I SD Tarakanita Bumijo I 2016/2017
Pengenalan lingkungan sekolah (PLS) yang dulunya dikenal dengan istilah MOS di SD Tarakanita Bumijo dilaksankan 18-20 Juli 2016. PLS diawali dengan penyambutan siswa baru secara meriah oleh kakak-kakak kelas 2 sampai dengan kelas 6.
Kemudian siswa kelas I dikenalkan tentang tata tertib, berbaris, guru-gurunya, dan denah lokasi SD Tarakanita Bumijo I.
PLS hari ke-2 yaitu tanggal 19 Juli 2016, siswa baru diperkenalkan dengan sosok pelindung Yayasan Tarakanita yaitu St. Carolus Borromeus dan pendiri Yayasan Tarakanita yaitu Bunda Elisabeth Gruyters. Perkenalan dikemas dalam sebuah drama yang menarik dan menyusun puzzle dalam kelompok.
PLS hari ke-3 yang dilaksanakan Rabu 20 Juli 2016 mengajak siswa-siswi untuk bermain dalam pos-pos. Permainannya antara lain Salome, estafet air, puzzle Tarakanita, ranjau darat, dan cara memakai baju.
Kegiatan PLS ini juga tidak lupa mengajak siswa-siswi baru untuk merefleksikan setiap kegiatan secara sederhana melaluigambar. Dengan harapan siswa-siswi baru yang masuk menjadi bagian dari SD Tarakanita Bumijo I bukan hanya cerdas secara intelektual tetapi juga mampu mengasah kepekaan hati dan perasaan mereka.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment