news
Kamis, 18 Januari 2019 berlangsung perayaan ekaristi natal bagi seluruh warga SD Tarakanita Bumijo. Perayaan ekaristi dipimpin oleh Romo Agustinus Tri Edy, Pr bertempat di aula SD Tarakanita Bumijo. seluruh peserta didik, guru-karyawan mengikuti perayaan ekaristi dengan suka cita penuh kegembiraan. Sukacita dan kegembiraan nampak dalam antusiasme anak-anak mengikuti perayaan dan dalam bernyanyi bersama, mereka menyanyikan lagu-lagu natal dengan lantang dan gembira. Dalam homilinya romo Tri yang pernah mengajar di SD Tarakanita Bumijo saat masih menjadi frater mengatakan pentingnya 3 hal dalam kehidupan sehari-hari yaitu : tolong, maaf, dan terimakasih. Semoga Berkah Damai Natal selalu menyertai langkah gerak kita dan seluruh keluarga dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Tuhan memberkati
Kamis, 18 Januari 2019 ada hal yang berbeda di SD Tarakanita Bumijo. Usai perayaan natal bersama, anak-anak peserta ektrakurikuler menunjukan aksi kebolehan mereka di atas panggung. Anak-anak dari beberapa ektrakurikuler menampilkan aksinya setelah selama 1 semester ini mengikuti kegiatan ektrakurikuler. Beberapa ektrakurikuler yang ditampilkan antara lain : tari, engglish club, ansamble, paduan suara, Tarakanita Green Club, dan senam ritmik. Anak-anak menampilkan hasil belajar mereka dengan luar biasa, sehingga mendapatkan pujian dari seluruh warga sekolah yang menyaksikan di aula SD Tarakanita Bumijo. Bakat, talenta, dan ketrampilan yang mereka miliki dapat dikembangkan dan terus diasah bersama di SD Tarakanita Bumijo. Ektrakurikuler lainya tidak ditampilkan di panggung aula karena ada evennya tersendiri. Semoga anak-anak semakin semangat dan giat dalam berlatih untuk mengembangkan talenta yang mereka miliki.

Hari Rabu, 17 Oktober 2018 anak-anak kelas 3 mengikuti rekoleksi dengan tema "Anak Tuhan Yang Bertanggung Jawab". Kegiatan rekoleksi ini bertujuan untuk memberikan pembinaan rohani serta penyadaran terhadap hubungan siswa dengan Tuhan. Kegiatan rekoleksi merupakan program sekolah tahunan untuk menjadikan anak-anak yang semakin tangguh dan beriman dalam menghadapi tantangan zaman sekarang. ( Ms. Nawang )

Anak-anak kelas 2 SD Tarakanita Bumijo berkesempatan belajar tentang bank bersama salah satu bank swasta di Yogyakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Senin, 29 Oktober 2018 bertempat di aula sekolah. Dipilihnya Kelas 2 karena pada pembelajaran Tematik tema 3,mereka belajar tentang uang. Bagi siswa, pembelajaran bersama bank secara langsung sangat relevan dan menarik dengan materi yang telah mereka pelajari di sekolah. Siswa diberikan beberapa informasi tentang bank, misalnya manfaat menabung, manfaat menabung di bank, cara menabung di bank, dll. Dari awal sampai akhir, siswa sangat antusias dalam mengikuti pembelajaran tersebut. ( Ms Nia )
