news

Siswa Kelas I SD Tarakanita Bumijo Yogyakarta Belajar dengan Narasumber dari DITLANTAS POLDA DIY
Pada hari Jumat tanggal 10 Maret 2017 yang lalu, siswa kelas 1 SD Tarakanita Bumijo Yogyakarta belajar bersama dengan narasumber dari DITLANTAS POLDA DIY.
read more
Berlatih Memasak
Guna mempersiapkan kegiatan perkemahan Pramuka Penggalang pada bulan Mei nanti, pada hari Kamis tanggal 6 April 2017 adik-adik  pramuka Penggalang  kelas 5 SD Tarakanita Bumijo berlatih memasak. Mereka berlatih menanak nasi, menggoreng telur dan tempe. Kegiatan ini berlangsung dengan baik dan tampak adik-adik antusias dalam belajar memasak. Banyak pengalaman baru yang adik-adik penggalang dapatkan.  Mereka berlatih memasak sendiri, berlatih kerjasama dan kekompakan. Selain itu mereka juga menikmati hasil masakan bersama-sama dalam regu masing-masing. Melalui kegiatan latihan ini, diharapkan adik-adik semakin mandiri, mampu bekerjasma dan mensyukuri segala nikmat yang diberikan oleh Tuhan, terlebih makanan melalui orang tua masing-masing. (tim eksul pramuka penggalang)
read more
Aksi Kasih dalam APP 2017
Jumat, 1 April 2017 berlangsung serah terima bantuan sembako dan alat tulis dari anak-anak SD Tarakanita Bumijo kepada perwakilan SD Tarakanita Ngembesan dan panitia Paskah 2017 wilayah Warak. Aksi APP anak melalui pengumpulan sembako dan alat tulis tahun ini disalurkan kepada masyarakat sekitar SD Tarakanita Ngembesan dan masyarakat di wilayah Warak. Selain dua tempat tersebut, pada tanggal 12 April ini direncanakan bhakti sosial sembako dan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat sekitar SD Tarakanita Bumijo.  Semoga aksi kasih  dari anak-anak dan orang tua ini dapat membantu saudara-saudari kita yang lebih membutuhkan. Semoga Tuhan memberikan berkah melimpah bagi anak-anak dan bapak-ibu orang tua sekalian.
read more
PLS MEMBATIK KELAS V SD TARAKANITA BUMIJO 1 YOGYAKARTA
Rabu dan Kamis, 29 dan 30 Maret 2017 sebanyak 122 siswa kelas V SD Tarakanita beserta 5 guru pendamping melaksanakan Kegiatan Pembelajaran Luar Sekolah (PLS) membatik di SMP Stella Duce 1 Yogyakarta.
read more
Juara II Gladi Kawruh Basa Jawa Tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2017
Gladi Kawruh Basa Jawa ( Lomba Pengetahuan Bahasa Jawa ) tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2017 diselenggarakan pada hari Kamis, 30 Maret 2017 di gedung TVRI Stasiun Yogyakarta. Gladi kawruh diselenggarakan berkat kerjasama Dikpora Provinsi DIY dengan Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta. SD Tarakanita Bumijo menjadi salah satu peserta dalam lomba tersebut. 3 peserta didik kelas 5 SD Tarakanita Bumijo Yogyakarta terpilih menjadi wakil sekolah dalam lomba tersebut. Ketiga anak tersebut yaitu : Christian Deon Saputra sebagai juru bicara, Andreas Christ Setyawan dan R.M. Nicolaus Suryo Hamboro sebagi pendamping. Perjuangan dan kerjakeras tim membuahkan hasil yang menggembirakan, dengan keberhasilan mereka menjadi juara 2 lomba gladi kawruh tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2017. (Pak Agus, dkk)
read more