news
Jumat, 20 Januari 2017 pukul 13.30 WIB telah dilaksanakan seleksi calon peserta didik baru untuk anak-anak TK luar Tarakanita gelombang pertama. Berikut kami sampaikan pengumuman calon peserta didik yang lulus seleksi. Silahkan buka di sini. Selanjutnya akan dilaksanakan wawancara dengan orang tua calon siswa baru pada hari Jumat, 27 Januari 2017 mulai pukul 13.30 di ruang-ruang wawancara SD Tarakanita Bumijo. Terimakasih, Tuhan memberkati.
Sabtu, 21 Januari 2017 bertempat di SD Tarakanita Bumijo diselenggarakan kegiatan “ Tarakanita In Action “. Kegiatan ini meliputi kegiatan perlombaan antar TK di wilayah DIY dan pameran hasil karya siswa dan guru SD Tarakanita Bumijo. Lomba yang digelar antara lain : lomba mewarnai untuk TK A dan B, lomba gerak dan lagu , dan lomba ketangkasan. Sedangkan pameran pendidikan antara lain demo membatik, demo melukis dan mewarnai, demo sains club yang dilakukan anak-anak, serta hasil karya dan prestasi di SD Tarakanita Bumijo. Selain perlombaan dan pameran, juga dimeriahkan dengan penampilan dari paduan suara Tarki Voice dan ansamble musik. Kemeriahan dan kegembiraan di hari itu cukup terasa, karena jumlah peserta yang mengikuti sekitar 400 siswa TK. Kegiatan kali ini mengambil tema “ Indahnya Kebersamaan dalam Keberagaman “ di SD Tarakanita Bumijo. Semoga dengan kegiatan ini kreativitas anak-anak dapat tersalurkan dengan positif, juga memupuk rasa persaudaraan antar peserta. Suskes dan selamat kepada para juara.
Jumat, 20 Januari 2017 bertempat di Aula SD Tarakanita Bumijo dilaksanakan misa perayaan natal untuk anak-anak, suster, bapak dan ibu guru-karyawan SD Tarakanita Bumijo. Suasana kegembiraan dan keceriaan terpancar dari raut wajah anak-anak dalam mengikuti perayaan ekaristi, terlebih saat anak-anak menyanyikan lagu lagu bernuansa natal. Perayaan natal kali ini dipimpin oleh romo Stephanus Candra, PR. Dalam homilinya romo mengajak anak-anak untuk terus berusaha agar menjadi anak yang sukses. Usaha yang dapat dilakukan antara lain : belajar dengan giat, disiplin menaati aturan, dan saling menghargai. Untuk melihat video keceriaan anak-anak dalam bernyanyi bias di lihat di youtube dengan kata kunci SD Tarakanita Bumijo. Semoga dengan perayaan natal kali ini semakin menambah keimanan kita, terlebih semakin giat belajar untuk meraih prestasi.